Pasiops Yonmarhanlan I Hadiri Rapat Koordinasi Pengamanan Mudik Hari Raya Idul Fitri 1443 H Tahun 2022

MEDAN  |  kabar24jam.com

Selasa, 26 April 2022.

Menindak lanjutkan perintah harian kepala Staf Angkatan Laut ( KASAL ) Laksamana TNI Yudo Margono S.E M.M  yakni jalin soliditas dengan segenap komponen Unsur Pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan,
Pasiops Yonmarhanlan I Belawan Mayor Marinir Santri Mada Seba Sitepu mewakili Komandan Batalyon Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar menghadiri Rapat Koordinasi Pengamanan mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1443 H tahun 2022 di Ruang Rapat II Kantor Walikota Medan Jl. Kapten Maulana Lubis Kecamatan Petisah Tengah Kota Medan, Selasa (26/04/2022).

Kegiatan tersebut diawali dengan Kata Pembuka oleh Kabag Tapen dilanjutkan dengan paparan kegiatan pengamanan yang disampaikan oleh Asisten Pemerintahan Kota Medan, pendapat dan masukan dari Wakapolres Pelabuhan Belawan, Masukan dan saran dari perwakilan Kodim 020/BS, arahan dan masukan dari Kasat Shabara Polrestabes Medan,  masukan dan saran dari Danyonmarhanlan I yang diwakili Pasiop Yonmarhanlan I Belawan Mayor Marinir Santri Mada Seba Sitepu, kemudian acara ditutup oleh Asisten Pemerintahan Kota Medan.

Dalam kegiatan rapat koordinasi Pam mudik lebaran menyiapkan Tim gabungan pengamanan yang terdiri dari Empat (4) Tim ,dan dari 4 Tim tersebut 1 tim di kendalikan oleh polres Pelabuhan Belawan titik kumpul terminal penumpang Pelabuhan Belawan,dan 3 Tim gabungan di bawah kendali polrestabes Medan meliputi 1 tim yang bertitik kumpul di Mesjid Raya Al husun Medan, 1 Tim sepanjang jalan Letjen Djamin Ginting, titik kumpul Carefour jalan Djamin Ginting Medan, 1 Tim sepanjang jalan gatot subroto, jalan ringrod, jalan gagak hitam dan terminal pinang Baris yg bertitik kumpul di Carrefour gatot subroto.

Dalam rapat koordinasi tersebut menyimpulkan untuk pelaksanaan tugas yg akan dilaksanakan ,patroli bersama Dalam pelaksanaan ketentraman dan ketertiban umum, Mencegah gangguan ketentraman dan ketertiban umum serta kriminal  melaksanakan patroli bersama Dalam upaya mengurangi kemacetan Lalu Lintas,melakukan Penindakan terhadap pelaku gangguan terhadap ketentraman dan ketertiban umum, merespon terhadap aduan masyarakat dan pemudik terhadap gangguan ketentraman dan hasil yang diharapkan adalah memberikan rasa aman terhadap masyarakat pada pelaksanaan Mudik Lebaran.

Hadir dalam kegiatan rapat koordinasi tersebut Asisten Pemerintahan Kota Medan, Dandim 0201/ Bs,Wakapolres pelabuhan Belawan, Kasatpol pp Kota Medan, Kakesbangpol Kota Medan, Kadishub Kota Medan, Camat Medan Belawan, Camat Medan Sunggal, Camat Medan Johor.

Dalam kegiatan rapat koordinasi pengamanan Mudik Lebaran menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H Tahun 2022 tetap patuh melaksanakan protokol kesehatan Covid-19. ( Wil )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *