Puncak Arus Mudik di Sumut H-2 Dishub Sumut, Ditlantas dan Jasa Raharja Pantau Arus Mudik 2023

Puncak Arus Mudik di Sumut H-2 Dishub Sumut, Dirlantas dan Jasa Raharja Pantau Arus Mudik 2023
Kadis Perhubungan Sumut Dr Agustinus Panjaitan SSiT MT foto bersama dengan Dirlantas dan Jasa Raharja di Pos Pelayanan Lebaran 2023 Polres Langkat, Jumat (21/4/2023). Foto: Dok/Dishub Sumut).

Medan, (kabar24jam.com) – Dinas Perhubungan Sumut, Ditlantas Polda Sumut dan PT Jasa Raharja Cabang Sumut memantau arus mudik Lebaran 2023 di sejumlah ruas jalan tol di Sumut. Secara umum arus lalu lintas H-1 sudah lebih rendah dibanding H-2, yang merupakan puncak arus mudik di Sumut.

Berdasarkan data pergerakan penumpang Mudik Lebaran 2023, bahwa puncak arus mudik terjadi pada H-2 tanggal 20 April 2023 dengan jumlah 17.042 kendaraan (arah keluar Medan) dan 15.823 kendaraan (arah Tebing Tinggi).

Hal itu dikatakan Kadis Perhubungan Sumut Dr Agustinus Panjaitan SSiT MT,  Jumat (21/4/2023) di Medan usai melakukan pemantauan arus mudik.

Dijelaskan, ruas jalan tol arus lalu lintas H-1 sudah mulai lengang. Seperti ruas jalan tol Medan – Tebing dan Tebing Tinggi- Indrapura.

Data pergerakan Bus AKAP berdasarkan data di Terminal Tipe A juga menunjukkan hal yang sama, dimana pucak arus mudik terjadi pada H-2. Sementara untuk arus balik diprediksi terjadi pada 2 periode yakni 25 dan 30 April 2023

Sementara untuk Kereta Api (KA) Antar Kota, puncaknya terjadi pada H-3 tanggal (19/4/2023) dengan jumlah 5.728 penumpang. Sedangkan KA Bandara sebanyak 1.681 penumpang.

Untuk arus mudik di Bandara Kualanamu terjadi pada H-3 dengan 30.771 penumpang. Angkutan laut terjadi pada H-2 dengan jumlah 3.544 penumpang.

Sementara untuk angkutan penyeberangan Danau Toba terjadi pada H-3 dengan jumlah penumpang 3.175 dan 717 kendaraan pribadi.

Sebelumnya tambah Agustinus, Dishub dan instansi terkait juga sudah melakukan ramp check (inspeksi keselamatan jalan) di 9 terminal Tipe A yaitu di Terminal Amplas, Pinang Baris, Pematangsiantar, Tarutung dan Sibolga. Sementara Tipe B di Terminal Tanjung Beringin, Binjai, Lubuk Pakam dan Kabanjahe.

“Seluruhnya ada 905 unit bus yang diperiksa dan darii hasil pemeriksaan Urine awak bus, terdapat 2 orang positif mengkonsumsi narkoba dan dilakukan assessment oleh BNN dan langsung diganti supir cadangan.

Selain itu juga secara bersamaan juga dilakukan pengawasan tarif angkutan, untuk memastikan operator bus menetapkan tarif tidak melampaui tarif batas atas (TBA) yakni Rp 206/pnp/km, memantau tarif. (DS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *