Bid Dokkes Polda Kalsel Lakukan Identifikasi Jenazah Korban Runtuhnya Minimarket Gambut

KALSEL  |  kabar24jam.com

Selasa, 18 April 2022.

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Kota Banjarmasin, dijadikan tempat untuk mengidentifikasi 5 (Lima) jenazah korban runtuhnya bangunan minimarket di Jalan A.Yani Km.14 Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Suasana duka pun menyelimuti salah satu ruangan di Rumah Sakit tersebut mulai 18-19 April 2022. Seperti di ruangan Instalasi Forensik RSUD Ulin, terlihat personel kepolisian dari Bid Dokkes Polda Kalsel dan Polres Banjar yang dipimpin langsung Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Ubaidillah melakukan pemeriksaan terhadap keempat jenazah.

Kelima jenazah yang telah di identifikasi yakni Ahmad Nayada (28), Eddy Priyanto (36), Misnawati (23), Akbariansyah (24) dan Hanafi (22).

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. melalui Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K. menerangkan proses identifikasi dilakukan dengan cara pemeriksaan sidik jari serta pencocokan data melalui KTP yang ditemukan, pemeriksaan terhadap Teman korban, Keluarga korban, dan Assesoris yang dipakai korban.

Selain itu, petugas kepolisian juga melakukan pendampingan dan penanganan proses trauma healing terhadap keluarga korban, penanganan kesehatan terhadap keluarga korban yang mengalami syok atas musibah yang terjadi.

Usai melakukan pemeriksaan, kelima jenasah yang sudah di identifikasi kemudian diserahkan kepada keluarga dengan diantar menggunakan Ambulance. ( Yuday )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *